Blog

Hindari Masalah Contact Center dengan Solusi Voice Biometrics 24 September 2021 Blog

Hindari Masalah Contact Center dengan Solusi Voice Biometrics

Layanan contact center yang kurang baik akan mengurangi penilaian perusahaan di mata pelanggan. Pelanggan yang menghubungi contact center ingin masalah yang sedang dihadapi di selesaikan dengan baik dan cepat. Umumnya, pelanggan harus melewati proses yang panjang untuk memverifikasi data mereka, sebelum masuk ke tahap pengaduan keluhan dan pemberian solusi. Untuk mengatasi tantangan tersebut,  voice biometrics hadir sebagai solusi untuk meningkatkan layanan contact center perusahaan Anda. Sebelum mengetahui lebih lanjut tentang solusi voice biometrics yang dapat menangani masalah pada contact center, mari pahami terlebih dahulu tentang masalah umum yang sering dihadapi oleh contact center.

 

Masalah Contact Center yang Sering Dihadapi Perusahaan

Pelanggan ingin dilayani dengan baik ketika menghubungi contact center. Masalah waktu dan  biaya yang dikeluarkan adalah faktor yang menjadi perhatian banyak pelanggan. Di satu sisi, agen contact center harus membawa nama baik perusahaan dengan banyaknya regulasi dan beban pekerjaan yang tidak mudah. Berikut adalah contoh masalah yang sering dihadapi oleh contact center:

  1. Waktu tunggu respon yang terlalu lama

Pelanggan yang menghubungi contact center ingin masalah cepat ditangani. Terkadang pelanggan menunggu lama untuk mendapatkan respon karena agen contact center harus memindahkan masalahnya ke departemen lain atau memerlukan waktu untuk memeriksa identitas pelanggan. Hal tersebut dapat menurunkan nilai perusahaan. Tidak hanya mendapatkan penilaian yang kurang baik dimata pelanggan, pelanggan pun mengeluarkan biaya telepon yang cukup mahal, karena menelepon terlalu lama untuk menunggu respon.

  1. Banyaknya pertanyaan verifikasi data

Untuk mengakses data pelanggan, diperlukannya verifikasi data. Proses verifikasi data biasanya berupa serangkaian pertanyaan seperti tempat tinggal, tanggal lahir, atau nama ibu. Hal itu mengakibatkan waktu panggilan yang lama dan dapat menghilangkan fokus pelanggan terhadap masalah yang sedang dialami.

  1. Adanya celah pencurian data

Pencurian data dapat terjadi dimana saja. Panggilan telepon juga dapat diretas ketika pelanggan menyebutkan data pribadi dalam proses verifikasi data melalui contact center. Selain itu, jika berada di lingkungan yang ramai ketika menelepon contact center, data pribadi yang disebutkan juga dapat didengar oleh orang lain yang ada disekitar.

 

Solusi Voice Biometrics Mengatasi Masalah Contact Center

Setelah mengetahui masalah yang sering dihadapi oleh contact center, saatnya perusahaan Anda menentukan langkah strategis untuk mencegah masalah tersebut terjadi. Voice biometrics adalah teknologi verifikasi identitas menggunakan suara. Suara memiliki keunikan pada masing-masing individu, sehingga tidak lagi diperlukannya kata sandi atau pertanyaan khusus untuk membuktikan identitas. Pelanggan akan mendapatkan pengalaman yang berbeda dan dapat meningkatkan kualitas layanan contact center perusahaan. Penjelasan lebih lanjut mengenai solusi voice biometrics dapat dilihat di sini.

Saatnya perusahaan Anda mengambil langkah strategis jika perusahaan Anda ingin menghindari masalah yang terjadi pada contact center yang telah kami bahas di artikel ini. Solusi voice biometrics merupakan salah satu solusi yang ditawarkan oleh Phintraco Technology.

Segera hubungi kami untuk informasi lebih lanjut mengenai solusi voice biometrics di marketing@phintraco.com.

 

Referensi:

https://www.proprofsdesk.com/blog/customer-service-problems/

Continue Reading