Blog

Lindungi Privileged Account Dengan Privileged Access Management

04 April 2022 Admin Marketing Blog

Kemajuan teknologi menghadirkan berbagai macam solusi teknologi. Salah satunya yaitu hadir berbagai macam solusi teknologi untuk meningkatkan keamanan siber dari keamanan data hingga keamanan identitas pengguna. Keamanan siber yang berlapis-lapis membuat keamanan siber perusahaan menjadi semakin kompleks. Beberapa perusahaan beranggapan bahwa untuk mengatasi serangan siber cukup dengan membangun tembok yang 100% aman. Namun hal tersebut tidak melindungi data sensitif yang ada di perusahaan. Data yang terkadang perusahaan lupakan untuk dilindungi yaitu privileged account.

Apa itu privileged account? Bagaimana cara melindungi privileged account? Mari simak pembahasannya.

Privileged Account: Account yang Dilupakan Perusahaan

Dikutip dari CyberArk diketahui bahwa 86 persen perusahaan besar tidak mengetahui permasalahan privileged accounts dan bahkan setengahnya membagikan password dari privileged accounts secara internal. Lalu sebenarnya, apa itu privileged account? Privileged account adalah user account yang memiliki lebih banyak akses daripada pengguna biasa. Privileged account atau akun yang memiliki hak istimewa ini terdapat di berbagai keperluan dalam perusahaan, contohnya seperti pada aplikasi yang dapat menginstall atau menghapus software, lalu pada perangkat IoT yang dapat meningkatkan sistem operasi, atau bahkan mengubah konfigurasi sistem atau aplikasi. Akses ke data sensitif yang tidak dapat diakses oleh pengguna biasa, juga bisa diakses dengan kun akses hak istimewa.

Akun akses hak istimewa menjadi suatu hal yang membuat perusahaan meraih kesuksesan karena dapat mengakses semua data sensitif. Namun, hal ini membuat akun akses hak istimewa menjadi lebih rentan dalam sistem IT perusahaan. Sebagian permasalahan privileged account yang menjadikannya lebih rentan dibanding sistem IT lain adalah karena akun tidak dihentikan ketika sudah tidak digunakan karena biasanya privileged account hanya dapat digunakan pada jangka waktu yang terbatas.

Lindungi Privileged Account Menggunakan Privileged Access Management

Permasalahan yang biasa terjadi pada kun akses hak istimewa disebabkan oleh pengelolaan akun yang tidak terkendali. Para tim IT kewalahan dengan melacak ribuan akun di sistem IT. Selain itu juga adanya integrasi yang merupakan bagian dari metodologi DevOps membatasi ruang lingkup keamanan IT. Permasalahan yang biasa terjadi dalam mengelola privileged account tersebut dapat diatasi dengan mengimplementasikan Privileged Access Management (PAM). Solusi PAM secara efektif membantu perusahaan dan keamanan IT mengelola semua akun akses hak istimewa yang ada. Berikut adalah manfaat dari implementasi solusi PAM untuk perusahaan:

  1. Kinerja operasional menjadi lebih efisien

Kompleksitas dan beban IT menjadi berkurang jika menggunakan solusi privileged access management. Hal itu akan membuat kinerja operasional menjadi lebih efisien dan meningkatkan perlindungan bisnis.

  1. Meningkatkan keamanan workforce yang terdistribusi

Menggunakan solusi PAM, dapat diaksesn pada perangkat apapun, di mana saja dan kapan pun.

  1. Mencegah ransomware

Privileged access management mampu mencegah lateral movement dengan tingkatk keberhasilan 100% melawan lebih dari 3 juta tipe ransomware.

  1. Meningkatkan keamanan DevOps dan Cloud

Solusi PAM juga mampu meningkatkan keamanan akses untuk machine identities pada DevOps pipeline.

Privileged account adalah hal yang terkadang perusahaan remehkan, padahal privileged account menjadi hal yang paling penting untuk dilindungi karena merupakan penghubung terhadap sistem IT dan akses ke data sensitif lain yang dimiliki perusahaan. Lindungi privileged account perusahaan Anda menggunakan priviliged access management. Anda dapat mengimplementasikan solusi privileged access management bersama Aplikas Servis Pesona, anak perusahaan Phintraco Group. Aplikas Servis Pesona sudah lebih dari 18 tahun melayani keamanan IT perusahaan di berbagai sektor industri.

 

Dapatkan informasi seputar Privileged Access Management dengan menghubungi kami via email ke marketing@phintraco.com.

 

Referensi:

https://www.forbes.com/sites/moorinsights/2022/02/14/how-cyberark-manages-privileged-access/?sh=1c90265cd202

https://www.cyberark.com/products/privileged-access/

 

Artikel terkait:

Pentingnya Solusi Privileged Access Management untuk Menjaga Keamanan Data Perusahaan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *