Blog

Pengertian dan Fungsi Data Center bagi Perusahaan 09 April 2021 Blog

Pengertian dan Fungsi Data Center bagi Perusahaan

Saat ini sebagian besar perusahaan telah beralih ke ranah digital. Peralihan ini semakin diperkuat dengan adanya pandemi yang mengharuskan perusahaan memanfaatkan aktivitas digital semaksimal mungkin. Meningkatnya proses bisnis yang dioperasikan secara digital berdampak pada meningkatnya kebutuhan infrastruktur untuk menopang lonjakan jumlah data digital yang dihasilkan perusahaan.

Seiring dengan meningkatnya tren digitalisasi dalam perusahaan, data center telah menjadi kebutuhan dasar dan krusial yang wajib dimiliki setiap perusahaan. Sebenarnya, apa itu data center dan apa fungsinya bagi perusahaan modern?

Pengertian Data Center

Sederhananya, data center adalah fasilitas yang menyediakan lokasi fisik untuk menempatkan sistem komputer yang dimiliki perusahaan dan komponen-komponen digital lainnya seperti data.

Data center menyediakan jaringan dan ruang penyimpanan data yang bisa dipakai oleh perusahaan, organisasi, atau instansi lainnya untuk melakukan pengaturan, pemrosesan, penyimpanan, dan penyebarluasan data dalam skala besar.

Fungsi Data Center bagi Perusahaan

Selama pandemi, kebutuhan memiliki data center yang andal semakin disadari perusahaan. Karena dengan adanya data center yang andal, aktivitas bisnis seperti pengiriman email dan dokumen bisnis, pengoperasian aplikasi pendukung kemajuan bisnis seperti CRM, ERP, AI, machine learning, desktop virtual, dan aplikasi pendukung komunikasi jarak jauh dapat dioperasikan dengan lancar dan maksimal kapan pun dan di mana pun.

Komponen Utama yang Wajib Dimiliki Data Center

Umumnya, ada beberapa komponen yang wajib dimiliki oleh suatu data center – seperti router, switch, firewall, storage, server, dan application delivery controller. Karena komponen-komponen tersebut  menyimpan dan mengelola data dan aplikasi bisnis yang bersifat penting, sisi keamanan juga akan selalu diperhatikan oleh penyedia data center. Komponen-komponen tersebut difungsikan dan menghasilkan infrastruktur IT berikut ini:

  • Infrastruktur jaringan – berfungsi untuk menghubungkan server (baik server fisik atau virtual), storage, dan koneksi dari pihak eksternal ke lokasi end user (pihak perusahaan yang menggunakan layanan data center).
  • Infrastruktur storage – Sesuai dengan namanya, infrastruktur ini berfungsi untuk menyimpan data digital perusahaan yang kapasitasnya dapat mengikuti kebutuhan masing-masing perusahaan.
  • Sumber daya komputasi – Infrastruktur ini berfungsi untuk menyediakan pemrosesan, media penyimpanan, dan konektivitas jaringan yang berguna untuk memaksimalkan kinerja aplikasi bisnis yang digunakan perusahaan.

Selain komponen yang telah disebutkan, suatu lokasi data center juga dilengkapi dengan fasilitas fisik seperti ruangan server, rak jaringan, generator cadangan sebagai mesin yang akan secara otomatis menyala ketika sumber listrik utama mati, UPS atau Uninterruptible Power Supplies yang berguna untuk menjadi sumber listrik cadangan untuk mesin generator, ruangan pendingin, konstruksi yang kokoh untuk melindungi server jika terjadi bencana alam, dan pusat operasi jaringan yang isinya adalah ruangan untuk tim IT yang bertugas memonitor kinerja dan keamanan data center selama 24 jam setiap harinya.

Jenis Layanan Data Center

Penyedia layanan data center umumnya menawarkan beberapa layanan yang dapat dipilih oleh perusahaan sesuai kebutuhan. Klasifikasinya bergantung pada kapasitas, seberapa lengkap teknologi yang digunakan untuk keperluan komputasi dan penyimpanan, serta efisiensi energinya. Berikut adalah jenis layanan data center:

1. Managed services data center

Jika suatu perusahaan memanfaatkan jenis layanan data center ini, itu artinya perusahaan tersebut menyerahkan pengelolaan data centernya kepada pihak ketiga (penyedia layanan data center). Mereka menyewa peralatan, infrastruktur, dan sumber daya yang mereka butuhkan dari pihak ketiga untuk menunjang operasional ITnya walaupun umumnya sudah memiliki tim IT internal.

2. Colocation data centers

Dengan memanfaatkan layanan colocation data center, itu artinya suatu perusahaan menyewa keseluruhan komponen dan fasilitas yang disediakan penyedia layanan data center – termasuk bangunan, pendingin, bandwidth, jaminan keamanan, serta komponen dan fasilitas lainnya yang telah disebutkan sebelumnya.

Selain jenis layanan data center, data center terklasifikasi lagi menjadi beberapa tier. Saat ini, kategori data center terbagi menjadi 4 tier. Penjelasan lebih lanjut mengenai tier data center dapat Anda baca di sini. 

Demikian penjelasan mengenai pengertian dan fungsi data center bagi perusahaan. Kesimpulannya, data center adalah fasilitas fisik yang digunakan perusahaan untuk menampung aplikasi dan informasi penting bisnis mereka. Bagi perusahaan yang ingin berkembang, sangat penting untuk memikirkan tentang cara mempertahankan keandalan dan keamanan bisnis dalam jangka panjang. Oleh karena itu, memanfaatkan layanan data center dari pihak ketiga bisa menjadi solusi tepat bagi Anda untuk mengelola operasional IT yang sangat berperan dalam keberlangsungan bisnis, selagi tetap fokus pada perencanaan strategis untuk kemajuan bisnis di masa depan.

 

Informasi lebih lanjut:

marketing@phintraco.com 

 

Referensi:

https://www.networkworld.com/article/3599213/what-are-data-centers-how-they-work-and-how-they-are-changing-in-size-and-scope.html

Continue Reading  
Perlukah Perusahaan Menerapkan Virtual Desktop Infrastructure? 07 April 2021 Blog

Perlukah Perusahaan Menerapkan Virtual Desktop Infrastructure?

Secara umum, Virtual Desktop Infrastructure (VDI) diartikan sebagai teknologi yang menjadikan seluruh data yang ada pada suatu desktop – seperti berbagai file, folder, tool, widget, aplikasi – disimpan dalam suatu server, bukan di perangkat pengguna. VDI memiliki software yang disebut sebagai hypervisor untuk memisahkan sistem operasi desktop, aplikasi, dan data pengguna yang masih berada di perangkat hardware, lalu memindahkan dan menyimpan seluruh data tersebut di server jarak jauh.

Dengan menggunakan VDI, pengguna dapat mengakses desktop dan seluruh data yang tersimpan kapan pun – tidak terbatas oleh lokasi, waktu, dan perangkat tertentu. Pengguna hanya membutuhkan koneksi internet yang stabil.

Dengan memahami pengertian dan fungsi dari Virtual Desktop Infrastructure, tentunya kita belum dapat menyimpulkan dengan tegas apakah perusahaan perlu menerapkan Virtual Desktop Infrastructure. Agar dapat menyimpulkan seberapa perlu perusahaan menerapkan Virtual Desktop Infrastructure, mari kita ketahui beberapa manfaat menggunakan solusi ini bagi perusahaan.

1. Meningkatkan efisiensi biaya

Manfaat pertama yang akan didapatkan perusahaan ketika menerapkan Virtual Desktop Infrastructure adalah meningkatnya efisiensi biaya. Disini sangat jelas bahwa menerapkan Virtual Desktop Infrastructure dapat membantu perusahaan mengurangi biaya yang diperlukan untuk pembelian hardware yang mahal dan cenderung memiliki masa pakai.

2. Menyederhanakan pengelolaan IT dalam perusahaan

Dengan menggunakan VDI, seluruh pengelolaan IT dapat dilakukan dalam satu sistem yang terpusat. Contohnya, ketika versi terbaru aplikasi sudah tersedia, administrator IT dapat memperbarui aplikasi seluruh perangkat yang digunakan karyawan dalam satu waktu. Dan jika terjadi suatu masalah pada sistem, administrator dapat segera mengetahui dan memperbaiki penyebab masalah sebelum masalah tersebut tiba di perangkat end user, sehingga perusahaan dapat meminimalisasi berkurangnya produktivitas karyawan yang disebabkan oleh masalah pada sistem.

3. Meningkatkan fleksibilitas

Menerapkan Virtual Desktop Infrastructure dapat membantu bisnis semakin gesit, terutama ketika perusahaan bertransisi menuju remote working. Perusahaan dapat memberi kebebasan kepada setiap karyawan untuk memilih perangkat apa pun untuk mengerjakan pekerjaan, selama mereka memiliki akses internet. Baik menggunakan ponsel, laptop, tablet, atau perangkat lainnya, experience yang didapatkan akan tetap sama.

4. Melindungi perusahaan dari kerugian yang diakibatkan oleh faktor internal dan eksternal

Dengan menerapkan Virtual Desktop Infrastructure, itu artinya seluruh data akan tersimpan di server bukan di perangkat pribadi karyawan. Jadi, menerapkan solusi ini dapat melindungi perusahaan dari kerugian yang diakibatkan oleh faktor kelalaian pihak internal dan juga eksternal. Seluruh data penting perusahaan dapat terlindungi dari kejadian yang tidak terduga seperti jika perangkat karyawan hilang atau dicuri, dan ketika terjadi masalah pada perangkat karyawan.

Jika melihat tren dalam dunia bisnis saat ini yang banyak dipengaruhi oleh situasi pandemi, 4 manfaat menerapkan Virtual Desktop Infrastructure tersebut sangat memberi banyak keuntungan bagi perusahaan yang kini tengah mencoba beradaptasi dan berakselerasi di realita dunia bisnis yang baru. Jadi, Virtual Desktop Infrastructure adalah salah satu teknologi yang perlu dijadikan prioritas perusahaan saat merencanakan strategi investasi teknologi informasi.

Jika ingin membaca informasi lebih lanjut mengenai peran Virtual Desktop Infrastructure dalam memastikan kelancaran operasional bisnis di segala situasi, Anda dapat klik link artikel berikut ini: Memastikan Kelancaran Operasional Bisnis di Segala Situasi dengan Virtual Desktop Infrastructure 

Informasi lebih lanjut:

marketing@phintraco.com

Referensi:

https://www.techfunnel.com/information-technology/vdi-benefits/

https://searchvirtualdesktop.techtarget.com/feature/6-ways-VDI-can-benefit-your-business

https://www.vmware.com/topics/glossary/content/virtual-desktop-infrastructure-vdi

 

Click on this link to read the English version:

https://phintraco-tech.com/2021/04/22/implement-virtual-desktop-infrastructure/

Continue Reading  
Memastikan Kelancaran Operasional Bisnis di Segala Situasi dengan Virtual Desktop Infrastructure 05 April 2021 Blog

Memastikan Kelancaran Operasional Bisnis di Segala Situasi dengan Virtual Desktop Infrastructure

Bagi sebagian perusahaan, menerapkan sistem kerja jarak jauh mungkin memberi banyak tantangan baru. Mengapa demikian? Karena banyak aspek yang perlu diperhatikan dalam penerapan kerja jarak jauh, diantaranya adalah menentukan strategi tepat agar seluruh karyawan dapat tetap bekerja secara produktif walaupun minim fasilitas dan supervisi, selagi tetap memastikan karyawan mendapatkan aksesibilitas penuh terhadap perangkat, tool, atau aplikasi yang mereka butuhkan.

Untuk membantu perusahaan mengatasi tantangan yang muncul akibat situasi tersebut, Phintraco Technology sebagai official business partner dari VMware menghadirkan solusi teknologi yang dapat dimanfaatkan untuk memastikan kelancaran operasional bisnis di segala situasi. Solusi tersebut adalah Virtual Desktop Infrastructure (VDI).

Apa Itu Virtual Desktop Infrastructure (VDI)?

Virtual Desktop Infrastructure (VDI) adalah teknologi yang memanfaatkan penggunaan virtual machine untuk menyediakan dan mengelola desktop pengguna secara virtual. Dalam implementasinya, sistem VDI dioperasikan dalam virtual machine pada data center dan prosesnya disebut sebagai komputasi berbasis server.

Dalam teknologi VDI, hypervisor akan memgelompokkan beberapa server menjadi virtual machine yang nantinya dapat digunakan pengguna untuk mengakses desktopnya secara virtual dari perangkat apa pun – baik perangkat laptop, tablet, smartphone, dan tidak terbatas di satu lokasi tertentu.

Seluruh pemrosesannya dilakukan pada host server, pengguna akan terhubung ke desktop virtual mereka melalui connection brokergateway berbasis software yang berperan sebagai perantara antara pengguna dan server.

Manfaat Mengimplementasi Virtual Desktop Infrastructure (VDI) bagi Perusahaan

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, VDI adalah salah satu solusi tepat bagi perusahaan untuk memastikan operasional bisnis tetap berjalan secara efektif di segala situasi karena solusi ini menghadirkan fleksibilitas bagi penggunanya untuk bekerja dari mana saja dan dari perangkat apa saja, selagi tetap mendapatkan aksesibilitas penuh terhadap perangkat, tool, atau aplikasi yang mereka butuhkan.

Secara spesifik, berikut adalah manfaat Virtual Desktop Infrastructure (VDI) bagi perusahaan:

  • Akses jarak jauh: Pengguna VDI dapat terhubung ke desktop virtual mereka dari lokasi mana pun dan perangkat apa pun, sehingga memudahkan mereka untuk mengakses semua file dan aplikasi di segala situasi.
  • Penghematan Biaya: Karena pemrosesan dilakukan pada server, tidak ada kebutuhan tambahan untuk menggunakan hardware baru. Pengguna dapat mengakses desktop virtual dari perangkat yang lama tanpa harus membeli hardware yang baru dan mahal.
  • Keamanan yang lebih baik: Dengan menggunakan VDI, data akan tersimpan di server bukan di perangkat pribadi pengguna. Ini berfungsi untuk melindungi data dari kejadian yang tidak terduga seperti pencurian atau perangkat yang digunakan bermasalah.
  • Pengelolaan dilakukan secara terpusat: Dengan menggunakan VDI, tim IT perusahaan dapat memperbarui atau mengonfigurasi seluruh desktop virtual yang digunakan seluruh karyawan dalam satu sistem.

Fitur Virtual Desktop Infrastructure (VDI)

1. VDI and Published Apps

Di fitur ini, karyawan akan mendapatkan kemudahan akses ke seluruh aplikasi yang dibutuhkan dalam satu perangkat. Penggunaan VDI ini dapat meningkatkan produktivitas dan efisiensi kinerja karyawan atau end user, karena mereka hanya perlu menggunakan satu perangkat untuk mengoperasikan seluruh aplikasi bisnis yang dibutuhkan, termasuk Win32 dan desktop Windows versi lama.

2. Device-Aware Access Management

Fitur ini memastikan hanya pengguna dan perangkat yang tepat yang memiliki akses ke aplikasi bisnis. Selain itu, fitur ini dapat melacak status perangkat, informasi detail tentang pengguna, dan menentukan proses autentikasi yang tepat guna mengatur perizinan akses.

3. Intelligent Insights and Automation

Melalui fitur ini, perusahaan akan mendapatkan informasi yang terintegrasi mengenai seluruh lingkungan ruang kerja digital – menggabungkan dan menghubungkan perangkat, aplikasi dan data pengguna untuk menangkap prediksi peluang bisnis baru. Selain mendapatkan informasi guna memprediksi peluang bisnis baru, perusahaan juga dapat mengurangi biaya IT, meningkatkan keamanan, dan mengoptimalkan employee dan customer experience.

4. Advanced End-to-End Monitoring

Solusi VDI dilengkapi dengan fitur real-time monitoring untuk memantau kinerja seluruh metrik aplikasi di ekosistem yang kompleks. Dengan fitur ini, tim IT akan mendapatkan informasi secara lengkap jika terjadi suatu masalah pada desktop, sehingga proses perbaikan masalah (troubleshoot) dapat segera dilakukan guna memberikan user experience yang berkualitas.

5. Tersedia pilihan deployment yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing perusahaan

Selain memiliki fitur unggul, solusi VDI menawarkan pilihan deployment yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan – baik on premise, cloud, atau hybrid deployment.

Demikian informasi mengenai solusi Virtual Desktop Infrastructure (VDI) yang dapat membantu perusahaan menyempurnakan perjalanan transformasi digitalnya di masa yang penuh ketidakpastian ini. Dengan VDI, perusahaan dapat memastikan seluruh karyawan tetap bisa mengakses aplikasi bisnis yang penting dari jarak jauh, bahkan melalui perangkat pribadi, dengan tetap menerapkan kebijakan keamanan ketat yang dikelola melalui sistem yang terpusat.

Jika Anda tertarik untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai solusi Virtual Desktop Infrastructure (VDI), Anda dapat segera menghubungi kami di marketing@phintraco.com

Phintraco Technology berkomitmen untuk mendukung perusahaan-perusahaan di Indonesia menyempurnakan perjalanan transformasi digitalnya dengan menghadirkan infrastruktur IT yang fleksibel agar perusahaan dapat lebih gesit, beroperasi dengan cara yang paling sederhana, dan tujuan akhirnya dapat terlaksana – yaitu dapat mudah beradaptasi dan berakselerasi dengan situasi dunia bisnis yang baru.

Referensi:

https://www.vmware.com/topics/glossary/content/virtual-desktop-infrastructure-vdi

https://www.vmware.com/products/horizon.html

https://www.vmware.com/products/workspace-one.html

https://www.vmware.com/content/dam/digitalmarketing/vmware/en/pdf/products/horizon/vmware-horizon-8-datasheet.pdf

https://www.vmware.com/content/dam/digitalmarketing/vmware/en/pdf/products/workspace-one/vmware-workspace-one-datasheet.pdf

 

Click on this link to read the English version:

https://phintraco-tech.com/2021/04/15/ensuring-business-continuity-with-virtual-desktop-infrastructure/

Continue Reading