Blog

Meraih Peluang Potensi Big Data untuk Ekspansi Bisnis Modern 06 July 2022 Blog

Meraih Peluang Potensi Big Data untuk Ekspansi Bisnis Modern

Di era digital ini, segala data atau informasi dengan mudah dapat diakses, disimpan, ditelusuri, bahkan dianalisa. Mengumpulkan dan menganalisa data merupakan hal yang sangat penting di segala bidang termasuk dalam dunia bisnis. Proses semacam ini diperlukan untuk menentukan tren dan kebutuhan masyarakat yang relevan saat ini. Analisis data yang dikumpulkan, akan sangat memungkinkan untuk dapat membuat prediksi pasar. Hal ini dapat menjadi peluang positif dan menjadi strategi baru yang efektif untuk menghadapi pasar baru. Sehingga, proses pengumpulan data telah dianggap sebagai kegiatan rutin saat ini. Dalam managemen data, big data merupakan salah satu istilah yang paling umum digunakan dan telah menjadi tren. Big data bukan sekedar tren yang di populerkan oleh kalangan eksklusif, melainkan sebuah perubahan paradigma khususnya dalam dunia bisnis. potensi big data

Pahami Kondisi Pasar dengan Big Data

Di Indonesia, peran big data penting dalam dunia bisnis karena memiliki sifat high-volume, high-variety, dan high velocity yang mana data bisa didapatkan dengan cara real-time sehingga banyak informasi yang akan didapatkan dari big data tersebut. Peran big data dalam lingkup bisnis ini adalah untuk memahami kondisi pasar. Kondisi pasar akan mudah berubah sewaktu-waktu, sehingga dengan big data ini diharapkan mampu melihat perubahan tren pasar dengan cepat dan relevan. Hal yang membuat tren pasar berubah dikarenakan perilaku pembelian konsumen yang terus berubah. Dalam bisnis modern, big data juga bisa untuk mengetahui produk yang paling banyak dijual dan bisa menghasilkan produk di masa depan yang sesuai dengan tren. potensi big data

Big Data Mengubah Cara Dunia Mengelola Informasi Bisnis

Hasil analisis big data akan membantu bisnis untuk bisa memanfaatkan data dan juga menggunakannya untuk identifikasi peluang baru yang bisa muncul kapan saja dan dimana saja. Hasil analisis big data ini juga bisa dimanfaatkan untuk bisa menyelesaikan masalah dengan cepat, mempercepat inovasi, dan juga mampu mendorong bisnis untuk bisa bersaing secara kompetitif. Contoh sukses dari penggunaan big data adalah dalam aktifitas pemasaran atau marketing, pelaku di bidang tersebut akan mendapatkan pemahaman yang lebih dalam terhadap perilaku konsumen. Dengan big data, data dari demografi audiens, kebiasaan, dan juga preferensi akan dapat mendeteksi perilaku konsumen bahkan sampai dengan pasca transaksi. Selain itu, peran big data dalam industri perbankan juga digunakan untuk mengidentifikasi perilaku nasabahnya misalnya melakukan analisis risiko kredit, mengerti behavior dari nasabah, dan masih banyak lagi. potensi big data

Optimalisasi Big Data dalam Management Data

Dalam optimalisasi data menggunakan big data, bisnis dapat dengan mudah melaksanakan identifikasi, terutama jika konsumen menyebutkan dan menuliskan produk. Bisnis juga dapat menentukan target dari produk dengan mengetahui tingkat kepuasan yang dimiliki pelanggan mereka. Tingkatan kepuasan tersebut diperoleh dengan mengetahui penilaian maupun masukan dari pelanggan. Dengan menggunakan big data, bisnis dapat melakukan analisis tingkat penilaian dengan mudah dan menentukan target secara maksimal. Big data juga dapat memberikan manfaat dalam bidang marketing atau pemasaran secara digital. Dengan menggunakan big data dalam pemasaran, hal tersebut menjadi lebih efisien dan hanya mengeluarkan dana yang sedikit, bisnis tidak perlu mengeluarkan banyak anggaran untuk melakukan marketing menggunakan big data. Melalui informasi yang diberikan secara rinci oleh big data mengenai segala aktivitas maupun perilaku pelanggan, perusahaan mampu menggunakan data tersebut sebagai dasar dalam pengambilan keputusan, sekaligus menjadi pijakan bagi perusahaan memunculkan inovasi baru. potensi big data

Big data dalam manajemen bisnis membantu perusahaan dalam menentukan keputusan dalam jangka panjang secara pasti melalui berbagai aspek terutama dampak yang mungkin saja timbul dari keputusan yang ditetapkan. Namun, tanpa menganalisis big data dengan tepat, sebuah bisnis seperti buta dan tuli karena tidak dapat mendengar keinginan konsumen dan melihat tren industri ke depannya. Big data platform dapat diterapkan di berbagai departemen di dalam sebuah perusahaan. Departemen pemasaran atau marketing adalah salah satu yang penting menggunakan big data platform untuk kebutuhan penyusunan strategi pemasaran bisnis sebuah perusahaan. Maka dari itu, potensi dari big data ini patut dipertimbangkan karena mampu menghadirkan perspektif dan juga peluang baru dari sejumlah besar data yang selama ini digunakan untuk pemrosesan data berbasis konvensional. potensi big data

Bagi Anda yang tertarik untuk menggunakan big data platform ini, akan lebih baik jika memilih penyedia big data yang benar-benar berkualitas dan kredibel. Tujuannya agar penggunaannya menjadi maksimal karena ditunjang oleh konsultan big data yang berkualitas dan berpengalaman dibidangnya. Phintraco Consulting atau PhinCon yang merupakan perusahaan yang bergerak di bidang IT Consulting menjadi salah satu penyedia solusi Big Data. Anak Perusahaan dari Phintraco Group ini tentunya akan membantu perusahaan Anda agar dapat mengakses dan memanfaatkan data yang tersedia tanpa harus mempelajari alat atau bahasa pemrograman yang kompleks. Dengan berbagai manfaat dari optimalisasi big data, memungkinkan bagi perusahaan untuk mendukung kemajuan bisnis di masa yang akan datang. potensi big data

Hubungi kami di marketing@phintraco.com untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai solusi big data.

 

Referensi:

https://www.teradata.com/Trends/Big-Data/How-Big-Data-Works

 

Baca Juga:

Big Data: Pecahkan Masalah Bisnis yang Kompleks

 

Related Article:

5 Factors to Consider before Choosing Big Data Analytics Solutions

Continue Reading  
Big Data: Pecahkan Masalah Bisnis yang Kompleks 04 July 2022 Blog

Big Data: Pecahkan Masalah Bisnis yang Kompleks

Di era digital saat ini, big data menjadi bahan pembicaraan yang menarik. Penggunaan internet dan aplikasi-aplikasi digital menghasilkan data yang bermanfaat bagi perusahaan dan juga dampaknya untuk pelanggan. Kemampuan big data dalam mengumpulkan analitik membuat perkembangan besar dalam bisnis. Tidak banyak perusahaan menyadari akan pentingnya big data. Sebenarnya apa itu Big Data? Apa saja yang bisa dilakukan big data untuk bisnis? Mari kita bahas. Big data pecahkan masalah bisnis

Apa itu Big Data?

Dalam beberapa kasus, big data sering digambarkan dalam berbagai V yaitu volume, variety (variasi), velocity (kecepatan), variability (variabilitas), dan veracity (kebenaran). 5V tersebut secara kolektif berbicara tentang kompleksitas dan kesulitan dalam mengumpulkan, menyimpan, mengelola, dan menganalisis. Hal ini memposisikan big data untuk menciptakan nilai yang penting untuk bisnis. Jadi big data itu sendiri adalah sebuah istilah yang mencakup setiap kumpulan-kumpulan data yang begitu banyak atau kompleks sehingga menjadi sulit di proses menggunakan aplikasi pemrosesan data tradisional. Maka dari itu, big data memerlukan big data analytics. Perusahaan perusahaan besar yang selalu beradaptasi berusaha untuk dapat lebih unggul daripada pesaing sebagian besar menyadari akan penggunaan big data yang ditambah dengan analitik. Hal ini akan mengungkapkan peluang bisnis yang lebih baik. Big data pecahkan masalah bisnis

Big Data Memecahkan Tantangan Bisnis Yang Kompleks

Big data bekerja sama dengan AI (Artficial Intelligent) dan Machine Learning akan mampu memcahkan beberapa tantangan bisnis yang kompleks. Permasalahan bisnisnya antara lain yaitu seperti Customer Experience yang akan membantu menemukan keunggulan kompetitif dengan berfokus pada pelanggan dan mengoptimalkan customer journey, Financial Transformation yang akan memberikan nilai perusahaan dan masukan strategis yang baru melalui data-data keuangan dan proses akuntansi, Inovasi Produk yang akan mampu membuat ulang sebuah produk yang lebih aman, yang lebih diminati pelanggan, dan lebih menguntungkan perusahaan dalam penggunaan big data, Risk Mitigation yang mampu meminimalkan paparan penipuan keuangan dan risiko keamanan cyber, Asset Optimization yang akan mengoptimalkan nilai aset dengan memanfaatkan IoT dan sensor data, serta memberikan Keunggulan di bidang Operasional karena menemukan Capai peak performance value dengan memanfaatkan personel, peralatan, dan sumber daya lainnya. Big data pecahkan masalah bisnis

Bangun Penggunaan Big Data Anda Bersama PhinCon

Big Data merupakan hal yang kompleks, sehingga penggunaan dan pengadaannya perlu dirancang dan direncanakan dengan baik. PhinCon merupakan perusahaan IT Consultancy yang sudah melayani perusahaan di berbagai industri lebih dari 12 tahun. PhinCon akan membantu perusahaan Anda memecahkan tantangan bisnis yang kompleks menggunakan Big Data. Penggunaan Big Data akan disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan, masalah, dan peluang industri. Tim ahli PhinCon juga akan membantu merancang dan membangun solusi data dan analitik untuk menghasilkan blue print architecture yang jelas dan tepat waktu untuk kesuksesan jangka panjang. PhinCon juga menyediakan layanan konsultasi komprehensif untuk mendukung platform dan aplikasi data penting perusahaan Anda, sambil membantu Anda membangun tim ahli perusahaan Anda sendiri. PhinCon, anak perusahaan Phintraco Group siap membantu Anda menghadirkan Big Data untuk sukseskan bisnis Anda. Big data pecahkan masalah bisnis

 

Hubungi tim ahli kami di marketing@phintraco.com untuk mengetahui informasi lebih lengkap tentang big data. Big data pecahkan masalah bisnis

Big data pecahkan masalah bisnis

Referensi: Big data pecahkan masalah bisnis

https://www.teradata.com/Glossary/What-is-Big-Data

 

Baca Juga:

Peran Penting Big Data Analytics bagi Industri Perbankan

 

Related article:

5 Major Big Data Challenges and Ways to Solve Them

Continue Reading  
Genesys bersama PhinCon Berpartisipasi dalam Acara Trescon World AI Show 10 June 2022 Events

Genesys bersama PhinCon Berpartisipasi dalam Acara Trescon World AI Show

Perekonomian Indonesia diperkirakan akan lebih maju dengan AI dengan pengeluaran sebesar US$ 366 miliar ke Produk Domestik Bruto negara pada tahun 2030. Mendukung hal tersebut, Trescon mengadakan acara World AI Show pada tanggal 8-9 Juni 2022 di JW Mariott Hotel Jakarta. Trescon adalah perusahaan konsultan yang menyediakan berbagai layanan bisnis yang juga merupakan penyelenggara acara bisnis global. World AI Show adalah sebuah rangkaian acara global yang mendukung kepemimpinan, berfokus pada bisnis, dan sebuah pertemuan para pemimpin teknologi dan pakar AI dari Asia Tenggara untuk membahas tren yang muncul, tantangan, dan potensi masa depan AI di era endemik.

Genesys bersama dengan SEA Partner of the Year, PhinCon menghadirkan layanan Omnichannel Contact Center yang didukung oleh teknologi AI. PhinCon dengan tim ahli terbaik memberikan sesi edukasi dan konsulatasi kepada seluruh peserta terkait solusi dan strategi terbaik untuk menciptakan customer experience dengan bantuan teknologi AI yang sesuai dengan kebutuhan para peserta yang hadir pada acara Trescon World AI Show.

Sebagai salah satu sponsor, Genesys berkesempatan turut berpartisipasi sebagai pembicara dalam panel diskusi. Hadir sebagai perwakilan Genesys, Jean-marc Provost yang merupakan Director Digital and Conversational AI Genesys turut serta dalam panel diskusi yang bertemakan “How AI and Automation can drive a customer-centric Environment”. Jean-marc Provost menyampaikan dalam diskusi tersebut bahwa AI dapat digunakan untuk mencipatakan new experience secara dynamic dengan megutamakan 4 pilar yaitu memahami customer journey, mengerti kebutuhan pelanggan, memprediksi kebutuhan serta masalah yang biasa terjadi, dan juga beraksi sesuai dengan informasi yang diketahui dari pilar-pilar sebelumnya. Salah satu aksi yang dapat diterapkan yaitu dengan menggunakan Converstional AI pada contact center. Conversational AI merupakan solusi terbaik untuk dapat menghadirkan AI dan otomasi pada customer-centric environment.

Dari hasil keseluruhan diskusi tersebut dapat diketahui bahwa hal yang paling utama dalam penggunaan AI adalah pastikan bahwa AI dapat beradaptasi dengan mudah karena AI seharusnya mempermudah teknologi, implementasi, pengguna, baik itu pelanggan dan yang paling penting karyawan. Genesys dapat menghadirkan solusi terbaik omnichannel contact center yang dapat memudahkan segala jenis pengguna bersama PhinCon. Sebagai satu-satunya Gold Partnership Genesys di Indonesia, PhinCon siap menghadirkan solusi-solusi contact center yang komprehensif untuk perusahaan sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

Dapatkan informasi lengkap seputar omnichannel contact center dengan mengirimkan email ke marketing@phintraco.com.

 

Visit website kami:

https://phincon.com/cloud-contact-center/

 

Baca juga: PhinCon Raih Penghargaan dalam Acara Genesys APAC Partner Conference 2022

 

Continue Reading