Blog

Pentingnya IT Infrastructure Monitoring Untuk Perusahaan 06 June 2022 Blog

Pentingnya IT Infrastructure Monitoring Untuk Perusahaan

Sudah bukan rahasia umum bahwa infrastuktur IT memiliki susunan yang rumit. Infrastruktur IT merupakan suatu fondasi yang penting agar bisnis berjalan dengan baik. Maka dari itu, tim IT harus selalu memastikan bahwa tidak ada kendala yang terjadi pada infrastruktur IT. Semakin besar perusahaan, pasti akan semakin rumit pula infrastruktur IT yang dimiliki. Sanggupkan tim IT memantau kinerja infrastruktur IT pada kondisi seperti itu?

Perkembangan teknologi menghadirkan berbagai macam teknologi yang dapat mempermudah kinerja bisnis. Saat ini, perusahaan dapat menggunakan IT infrastructure monitoring untuk memantau kinerja infrastruktur IT lebih mudah. Mari kita bahas lengkapnya.

Apa itu IT Infrastructure Monitoring?

Proses bisnis suatu perusahaan pasti melibatkan beberapa aplikasi dan layanan, maka dari itu kinerja sistem menjadi hal yang sangat penting. Apalagi dengan penggunaan teknologi digital yang meningkat akhir-akhir ini. Aplikasi dan layanan terkait sangat penting bagi individu dan organisasi. Teknologi infrastructure monitoring hadir untuk memudahkan pemantauan kinerja IT. Infrastructure monitoring merupakan proses mengumpulkan dan menganalisis data dari infrastruktur, sistem, dan proses IT. Data yang dianalisis tersebut digunakan untuk meningkatkan hasil bisnis dan meningkatkan nilai di seluruh organisasi. Pengumpulan data diperlukan untuk dapat memberikan gambaran lengkap tentang availability, kinerja, dan efisiensi sumber daya yang ada, sehingga aplikasi dan layanan perusahaan tetap aktif dan tersedia bagi pengguna Anda.

Apa yang Dapat Dilakukan IT Infrastructure Monitoring?

Sebelumnya sudah dibahas bahwa IT infrastructure monitoring akan membantu perusahaan dalam mengumpulkan dan menganalisis data dari infrastruktur. Berikut adalah penjelasan lebih lengkap mengenai kemampuan infrastruktur monitoring memantau kinerja IT perusahaan:

  1. Visibilitas terpadu

Infrastructure monitoring dapat menghubungkan kondisi infrastruktur dengan kinerja aplikasi serta menghubungkannya juga dengan pengalaman pengguna yang dialami. Hal tersebut dapat dilakukan pada satu platform. Perusahaan Anda akan menemukan masalah yang muncul secara real-time tanpa perlu melakukan pra-konfigurasi peringatan. Teknologi ini juga mampu memperlihatkan kinerja seluruh sistem pada di satu layar. Perusahaan Anda akan mampu menentukan sumber utama penyebab dengan adanya visualisasi hubungan antar aplikasi, sistem, dan pengguna.

  1. Pemantauan yang proaktif

Solusi teknologi infrastructure monitoring akan mendeteksi perubahan yang terjadi pada sistem yang paling penting secara proaktif. Anda akan melihat kinerja di seluruh sistem di semua host, VM, sumber daya cloud, container, layanan, dan aplikasi Anda. Hal ini akan membuat perusahaan Anda mengurangi risiko alur kerja ketika terjadi troubleshooting problem.

  1. System-wide topology

Menggunakan teknologi ini membuat Anda mampu melihat kondisi di seluruh sitem. Termasuk mampu menghitung dampak dari setiap insiden. Hubungan dan dependensi untuk semua infrastruktur perusahaan dapat divisualisasikan. Perusahaan Anda akan dengan cepat mengisolasi sumber masalah yang berdampak pada banyak entitas. Ketika terjadi suatu masalah, perusahaan Anda dapat melihat kembali waktu kejadian dan memutar ulang keadaannya. Anda dapat meningkatkan pemahaman dan mengurangi waktu untuk bertindak menangani masalah.

Infrastruktur IT yang rumit akan tidak terlihat rumit dengan bantuan infrastructure monitoring. Perusahaan Anda akan merasakan banyak manfaat dan mempermudah proses bisnis yang berjalan. Implementasikan infrastructure monitoring bersama PhinCon, anak perusahaan Phintraco Group yang bergerak di bidang IT Consultancy. PhinCon sudah lebih dari 28 tahun melayani perusahaan di berbagai bidang industri menghadirkan solusi teknologi yang sesuai dengan kebutuhan bisnis.

 

Hubungi kami di marketing@phintraco.com untuk mengetahui informasi lebih lengkap mengenai infrastructure monitoring.

 

Referensi:

https://newrelic.com/products/infrastructure

Continue Reading  
Teknologi Contact Center yang Dapat Tingkatkan Kinerja Agen 27 May 2022 Blog

Teknologi Contact Center yang Dapat Tingkatkan Kinerja Agen

Kemajuan teknologi telah mempengaruhi berbagai industri termasuk juga pada layanan contact center mereka. Saat ini, contact center mengandalkan berbagai dukungan teknologi untuk memenuhi permintaan pelanggan yang terus meningkat. Saat ini, agen contact center dapat memperluas cakupan dukungan, menciptakan pengalaman pelanggan di seluruh platform seperti email, pesan text, media sosial, dan e-commerce. Manajemen contact center yang sukses tidak dapat dipisahkan dari peranan teknologi. Lalu sebenarnya teknologi apa saja yang harus atau penting untuk dimiliki oleh sebuah layanan contact center?

Teknologi Contact Center

Tentu saja jawabannya tergantung pada kebutuhan perusahaan. Tergantung pada apa tujuannya, channel apa saja yang digunakan, serta lokasi dari contact center tersebut. Management contact center bisa saja hanya sederhana secara operational namun bisa juga jadi kompleks dan secara teknis sangat canggih. Ada banyak teknologi, sistem, tools, dan aplikasi canggih yang bisa diadaptasikan pada contact center. Tantangannya yaitu memilih teknologi yang tepat, mengimplementasikan dengan benar, lalu memaksimalkannya. Berikut adalah beberapa teknologi yang wajib di implementasikan pada contact center perusahaan saat ini:

1.      Unified communication

Teknologi unified communication akan memudahkan agen contact center untuk menghubungkan pakar dari subjek masalah yang mungkin berada di tempat lain dengan pelanggan secara cepat saat diperlukan. Kemudahan lainnya adalah kemampuan untuk berkomunikasi dengan sesama karyawan melalui pesan teks, audio, video, dan menghadapi pelanggan atau proyek penting hanya dengan satu klik.

2.      Omnichannel

Pelanggan saat ini menuntut untuk bisa berkomunikasi dengan agen contact center yang dapat di personalisasikan melalui banyak channel. Pada saat seperti inilah omnichannel communication sangat berguna untuk memenuhi kebutuhan pelanggan perusahaan. Teknologi ini dapat mempertemukan pelanggan dengan standar penyampaian layanan yang mereka inginkan. Memungkinkan untuk memusatkan serta mengoptimalkan interaksi antara pelanggan dengan agen contact center.

3.      Workforce management

Workforce management digunakan untuk meramalkan jumlah panggilan atau jenis interaksi lain seperti e-mail dan chat. Teknologi ini bisa membantu manager contact center dalam mengatur berapa jumlah agen yang optimal supaya bisa memenuhi kebutuhan perusahaan, dengan turut memperhitungkan waktu istirahat, training, rencana liburan, cuti, ataupun sakinya agen contact center perusahaan. Intinya, workforce management dapat digunakan untuk menentukan jumlah agen yang harus dipekerjakan secara otomatis agar bisa menangani semua pelanggan yang ada.

4.      Analytic Tools

Analytic tools yang dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja agen contact center  adalah speech analytics dan text analytics. Meningkatkan layanan panggilan pada contact center dapat dilakukan dengan cara menganalisis panggilan telefon menggunakan speech analytics. Speech analytics merupakan proses mendengarkan interaksi pelanggan untuk menganalisis dan menarik insight yang mungkin hilang atau terlewatkan dalam analisis manual.

Sedangkan, text analytics mengumpulkan insight dari informasi yang tidak terstruktur dalam dokumen berbasis teks dan interaksi di berbagai channel digital. Membuat agen contact center mampu menganalisis, membuat laporan, dan melakukan keputusan untuk setiap interaksi dari suara maupun teks.

Sebagai bagian dari upaya mendukung layanan pelanggan, saat ini hampir semua industri memiliki layanan contact center tersendiri. Implementasi teknologi pada contact center memungkinkan agen contact center perusahaan untuk mengambil informasi, memasukkan data, dan menyelesaikan tugas rumit lainnya dengan cara yang efisien, secara signifikan meningkatkan produktivitas dan efisiensi perusahaan. Dengan begitu, perusahaan dapat mengoptimalkan proses contact center mereka sambil meningkatkan operasi bisnis dan meningkatkan pengalaman pelanggan. Phintraco Technology merupakan perusahaan penyedia IT Infrastruktur. Anak perusahaan Phintraco Group ini melayani berbagai macam solusi teknologi untuk contact center, di antarannya adalah keempat solusi teknologi diatas.

Hubungi kami di marketing@phintraco.com untuk mendapatkan lebih banyak informasi mengenai teknologi yang wajib diimplementasikan pada contact center perusahaan.

Continue Reading  
UcaaS Hadirkan Solusi Komunikasi dan Kolaborasi yang Lebih Fleksibel 25 May 2022 Blog

UcaaS Hadirkan Solusi Komunikasi dan Kolaborasi yang Lebih Fleksibel

Pemanfaatan teknologi di dalam manajemen perusahaan bertujuan untuk memaksimalkan produktivitas kerja karyawan, serta meningkatkan efisiensi dan efektivitas bisnis. Begitu pun dalam pemanfaatan teknologi komunikasi informasi dalam kegiatan bisnis. Perusahaan membutuhkan perangkat komunikasi yang dapat memampukan para karyawan untuk saling terhubung melalui teks, suara dan video. UCaaS atau Unified Communications as a Service sebagai solusi permasalahan komunikasi informasi diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam meningkatkan produktivitas bisnis, dalam pelayanan pelanggan maupun efektivitas kerja yang mobile bagi karyawan.

Tingkatkan Produktivitas Dimanapun Karyawan Berada

Unified Communications as a Service menyatukan berbagai alat komunikasi dalam bisnis menjadi pusat produktivitas yang efektif. UCaaS menyediakan akses ke semua alat yang dibutuhkan karyawan pada platform yang berbeda, serta memungkinkan mereka untuk berinteraksi dengan kantor dari lokasi manapun. Manfaat ini sangat dibutuhkan oleh perusahaan agar bisnis dapat tetap beroperasi di mana pun karyawan berada, dan meminimalisir terjadinya penurunan produktivitas pada aktivitas bisnis suatu perusahaan. Komunikasi antar karyawan dapat menghadirkan kolaborasi yang lebih fleksibel dengan UCaaS. Solusi Komunikasi yang Lebih Flexible

Terintegrasi Dalam Satu Sistem Kerja

Unified communication as a service memungkinkan semua karyawan untuk mengelola berbagai mode komunikasi di beberapa perangkat dalam satu lingkungan kerja. Faktanya, berdasarkan informasi dari Forbes diketahui bahwa karyawan menggunakan 4 aplikasi komunikasi dan 20% diantaranya menggunakan lebih dari 6 aplikasi komunikasi. Bayangkan jika para karyawan harus beralih dari berbagai perangkat dan aplikasi untuk mengirim email, melakukan panggilan, mengaktifkan konferensi, dan berkolaborasi dengan tim lain. Para karyawan akan merasa kesusahan dalam bekerja. Informasi yang ditemukan di Forbes mengatakan bahwa 70% karyawan mengatakan bahwa mereka tertantang oleh banyaknya komunikasi kerja. Namun, sekarang layanan dapat mendukung semua kegiatan di tempat yang sama. UCaaS meningkatkan kelincahan bisnis, dan menyederhanakan proses internal, dengan menggabungkan garis di antara saluran komunikasi. Solusi Komunikasi yang Lebih Flexible

Optimalkan Komunikasi dan Kolaborasi Bisnis Perusahaan dengan Adopsi Solusi UCaaS

Penggunaan teknologi komunikasi seperti email, messenger, fax, voice mail, dan teleconference, secara terus menerus akan berpengaruh pada cashflow perusahaan. Untuk itu diperlukan solusi pengelolaan komunikasi yang saling terintegrasi dan kolaboratif, sehingga efisien dan efektif. Dalam hal ini perusahaan dapat mengadopsi teknologi unified communication as a service. Teknologi ini tentunya dapat mengintegrasikan semua perangkat teknologi dalam manajemen operasi perusahaan. Dengan mengadopsi teknologi UCaaS, menjadikan bisnis Perusahaan lebih mutakhir dan memastikan ide-ide dari pengguna dapat terakomodir dengan baik di era digital ini. Phintraco Technology yang merupakan perusahaan penyedia IT Infrastruktur. Salah satu anak perusahaan Phintraco Group ini melayani berbagai macam solusi teknologi termaksud dalam teknologi komunikasi informasi, di antarannya adalah Solusi Unified Communication as a Service.

Hubungi kami di marketing@phintraco.com untuk mendapatkan lebih banyak informasi mengenai Unified Communication as a Service untuk mendukung proses bisnis perusahaan Anda.

 

Referensi:

https://www.forbes.com/sites/larissafaw/2018/03/05/workers-waste-32-days-a-year-due-to-workplace-efficiency-apps/?sh=7d51facb1d51

https://www.avaya.com/blogs/the-flexible-workforce-of-the-future/

 

Baca juga: Strategi Memilih Strategi Unified Communication yang Tepat Untuk Perusahaan

Continue Reading